Bola Internasional

Link Live Streaming Coppa Italia: Inter Milan vs Bologna

Kamis, 21 Desember 2023 01:30 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Pedro Nunes
Selebrasi Alexis Sanchez usai mencetak gol ketiga bersama rekan setimnya pada laga Liga Champions di Stadion da Luz, Lisbon, Rabu (29/11/23). (Foto: REUTERS/Pedro Nunes)

FOOTBALL265.COM - Link live streaming babak 16 besar Coppa Italia 2023/2024 antara Inter Milan vs Bologna, Kamis (21/12/23) pukul 03.00 WIB.

Pertengahan pekan ini, ajang Coppa Italia 2023/2024 akan menggelar pertandingan babak 16 besar antara Inter Milan vs Bologna. Duel yang akan digelar di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Italia, pada Kamis (21/12/23) tersebut diprediksi akan berlangsung sengit.

Inter Milan, yang saat ini memimpin klasemen sementara Liga Italia 2023/2024, lebhi diunggulkan untuk merebut kemenangan. Hal ini tak lepas dari skuad Nerazzurri yang di atas kertas lebih baik.

Sebelum bertemu dengan Bologna pada pertengahan pekan ini, Inter Milan sukses menumbangkan Lazio dengan skor 2-0. Hasil ini membuat Nerazzurri tak terkalahkan dalam 15 laga terakhir di semua kompetisi.

Di sisi lain, Bologna di bawah pelatih Thiago Motta sama sekali tak bisa diremehkan. Mereka bahkan mampu menembus 4 besar klasemen sementara Liga Italia 2023/2024.

Dalam 4 laga terakhir, Rossoblu, julukan Bologna, tercatat menang 3 kali dan hanya sekali seri. Keberhasilan mencatatkan clean sheet menghadapi Torino dan AS Roma juga menjadi catatan tersendiri untuk Bologna.

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, mengakui kehebatan Bologna. Ia bahkan menyebut Bologna sedang dalam performa yang sangat bagus.

"Kami perlu melihat ke depan (setelah mengalahkan Lazio): kami memiliki pertandingan Coppa Italia, dan perlu mempersiapkan diri dengan baik karena Bologna sedang dalam performa yang sangat bagus," tutur Inzaghi dikutip dari laman resmi Inter Milan.

Sementara, winger Bologna, Dan Ndoye, mengakui jika tren positif Bologna akhir-akhir ini meningkatkan kepercayaan diri tim.

"Ini akan menjadi pekan yang sulit dengan menghadapi Inter Milan di Coppa Italia dan kemudian pertandingan liga lainnya. Kami senang bisa mengalahkan AS Roma, tetapi kami harus segera mempersiapkan pertandingan lainnya," kata Dan Ndoye dikutip laman resmi klub.