Kena Gendam Paolo Maldini, De Ketelaere Desak Club Brugge Terima Proposal AC Milan

Rumor De Ketelaere minta dijual AC Milan usai sang agen bertemu Paolo Maldini dibocorkan oleh Gazzetta Dello Sport.
Menurut media yang berbasis di Italia tersebut De Ketelaere menyambut positif minat dari Tim Merah Hitam. Ia pun kepincut dengan proyek I Rossoneri.
Selain itu, faktor bisa main di Liga Champions juga membuat De Ketelaere mantap memilih AC Milan ketimbang klub lain.
Diketahui selain AC Milan, De Ketelaere juga menjadi incaran klub lain. Tercatat, Leeds United, Southampton dan Leicester sama-sama tertariknya seperti I Rossoneri.
Akan tetapi kedua tim tersebut tak main di Liga Champions, padahal baik Arsenal maupun Leeds United telah melayangkan proposal lebih tinggi dari yang ditawarkan AC Milan.
Akan tetapi, keinginan De Ketelaere untuk tetap main di kompetisi tertinggi Benua Biru membuatnya mantap memilih AC Milan
Tak ayal jika saat ini De Ketelaere mendesak klubnya yakni Club Brugge agar menerima proposal yang ditawarkan oleh AC Milan.
"Dengan segala cara, sang pemain ingin dijual ke tim yang bermain di Liga Champions dan akan meminta langsung ke klub asalnya," tulis laporan tersebut.
"Dari sudut pandang ini, Milan adalah yang paling menarik dari semua tim yang diperebutkan bukan hanya karena pesona dan gengsi historisnya tetapi justru karena musim depan ingin menjadi protagonis di kompetisi tertinggi Eropa,"
"Situasinya berbeda untuk Leeds, Southampton dan Leicester yang tidak dapat menawarkan Liga Champions tetapi memiliki kekuatan ekonomi yang berbahaya,"