Cari Pengganti Handanovic, Inter Milan Bidik Kiper Masa Depan Polandia

Sebelum rumor tentang ketertarikan Inter Milan akan Dragowski, Nerazzurri sendiri sebenarnya telah mendapatkan jasa Alex Cordaz dari Crotone.
Namun Cordaz tampaknya tak akan menjadi pengganti Handanovic di masa depan. Pasalnya ia termasuk golongan kiper veteran yang tak lama lagi bakal gantung sepatu. Saat ini usia Cordaz telah menginjak 38 tahun. Lebih tua dari Handanovic yang baru berusia 36 tahun.
Cordaz sendiri merupakan kiper jebolan akademi Inter Milan dan hanya pernah tampil sekali di tim senior saat masih berusia 19 tahun di laga kontra Juventus.
Kiper asli Italia itu menghabiskan waktunya sebagai pemain pinjaman, sebelum akhirnya dijual ke Treviso pada tahun 2006 dan setelahnya terus berstatus sebagai agen bebas dan pemain pinjaman untuk sejumlah klub di Liga Italia.