x

Jarang Tersorot, Inilah Wags Cantik Erling Haaland yang Juga Pemain Sepak Bola

Jumat, 7 April 2023 12:53 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
Wags Haaland, Isabel Haugseng Johansen. (Foto: Instagram@mundo_wags)

FOOTBALL265.COM – Dibalik keperkasaannya bersama klub Liga Inggris Manchester City, Erling Braut Haaland diam-diam sudah memiliki kekasih cantik bernama Isabel Haugseng Johansen.

Hal ini diketahui saat  Erling Haaaland kedapatan sedang berbelanja dengan Isabel Haugseng Johansen di Nike Town yang berlokasi di kota London pada Selasa (04/04/23) kemarin.

Media Inggris, The Sun, bahkan juga membagikan beberapa foto saat Haaland dan Isabel berjalan beriringan sambil menenteng tas belanjaan.

Keduanya berkencan hanya sebulan setelah penyerang asal Norwegia tersebut menantangangi kesepakatan sponsor 20 juta pounds dengan Nike.

Kontrak ini membuat Haaland menyusul jejak rekan setimnya di Manchester City yakni Kevin De Bruyne dan Phil Foden, serta Cristiano Ronaldo, Robert Lewandowski dan Harry Kane.

Baca Juga

Munculnya Haaland dan Isabel secara publik ini sontak membuat heboh para penggemarnya. Pasalnya, dua sejoli ini jarang mengumbar hubungan asmara mereka sejak berpacaran saat Haaland masih bermain di Borussia Dortmund.

Haaland juga jarang mengunggah kebersamaannya dengan Isabel di akun media sosial, begitu pula Isabel yang memilih mengunci akun Instagram-nya secara privat.

Baca Juga

“(Hubungan mereka) tampaknya cukup serius,” kata seorang narasumber kepada The Sun.

“Isabel kerap melakukan perjalanan ke Jerman dan Inggris untuk bertemu Erlingg Haaland dan sekarang dia tengah berlibur bersama.”

“Isabel terkenal dengan kecantikannya di Byrne. Mereka sudah saling kenal sejak lama.”

“Erling memiliki segala-galanya di dunia, dan wanita yang menunggu jadi pasangannya,” lanjut narasumber lainnya.

Baca Juga

1. Haaland dan Isabel Mengenal Sejak Lama

Erling Haaland mencetak gol di laga Manchester City vs Burnley (19/03/23). (Foto: REUTERS/Phil Noble)

Dipahami. Haaland yang berusia 22 tahun dan Isabel Johansen yang masih 18 tahun tumbuh bersama di kampung halaman mereka di Byrne, Norwegia.

Keduanya sama-sama pernah bermain di tim sepak bola lokal di kota tersebut sejak usia lima tahun. Diyakini, hubungan mereka terjalin sejak Haaland bermain di Borussia Dortmund.

“Tapi dia anak yang realistis dan wajar dia bersama seorang gadis dari kota asalnya yang dia kenal selama bertahun-tahun,” lanjut narasumber tersebut.

“Dia harus bisa mempercayai orang-orang dalam hidupnya dan hanya berkonsentrasi pada sepak bola,” tambahnya.

Haaland yang lahir di Leeds kemudian melanjutkan kariernya dengan gabung RB Salzburg, Borussia Dortmund dan kini berseragam Manchester City.

Baca Juga

Ada pun Isabel Haugseng Johansen juga masih menjalani kariernya sebagai pesepak bola di Norwegia dan bermain di Byrne Fotballklubb.

Menurut Marca, Isabel Haugseng Johansen disebut-sebut sebagai salah satu pesepak bola wanita paling menjanjikan di Norwegia.

Terakhir kali keduanya pamer kebersamaan di depan umum saat malam Tahun Baru ketika mereka menghabiskan makan malam di restoran The Ivy Spinningfields di Manchester.

Baca Juga

Sementara itu, Haaland dilaporkan sudah kembali berlatih bersama skuad Pep Guardiola untuk persiapan menghadapi Southampton pada lanjutan Liga Inggris pada Sabtu (08/04/23).

Man City butuh tiga poin tambahan untuk memperkecil jarak delapan poin dari Arsena yang berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan satu tabungan pertandingan.

Laga ini bisa menjadi comeback Haaland setelah sempat dihantam cedera. Dia diharapkan melanjutkan performa apiknya yang telah mencetak 42 gol dalam 37 penampilan di semua kompetisi musim ini.

Baca Juga
Manchester CityWAGsBerita TransferSportainmentErling Braut HaalandBerita Sportainment

Berita Terkini