FOOTBALL265.COM - Seorang fans Juventus rela merogoh kocek dahsyat demi memiliki jersey Juventus dengan desain langka pada nomor punggung 7 kepunyaan Cristiano Ronaldo.
Ajang pramusim International Champions Cup (ICC) 2019 di Singapura pada 19-20 Juli jadi ajang para fans untuk lebih dekat dengan tim kesayangan mereka.
Ratusan fans Juventus memadati sesi Meet and Greet di Resorts World Sentosa, Singapura, pada Sabtu (20/07/19) siang. Hanya segelintir di antara mereka yang beruntung berfoto sekaligus mendapat tanda tangan beberapa pemain Si Nyonya Tua.
Salah satu fans tampak mencolok di antara mereka yang mengantre demi lebih dekat dengan idolanya. Fans asal Singapura itu mengenakan kostum hitam-putih Juventus bernamakan Ronaldo dan nomor punggung 7.
Yang menarik, nomor punggung tersebut berornamen figur Cristiano Ronaldo.
"Desain ini edisi terbatas. Saya membeli kostum ini di toko olahraga resmi," kata fans tersebut kepada INDOSPORT di Resorts World Arena, Sabtu (20/07/19) siang.
Saking mengidolakan Juventus dan Cristiano Ronaldo, dia rela merogoh kocek hingga 40 dolar Singapura atau setara 420 ribu rupiah untuk nomornya saja tanpa kostum, patch, maupun nama.
Sementara itu, Juventus bakal bersua Tottenham Hotspur pada ICC 2019 di National Stadium, Singapura, Minggu (21/07/19).